Serupa tapi tak sama..
Itulah gambaran tentang Coffee Arabica Blitar
Coffee Arabica menjadi salah satu jenis coffee yang tidak pernah sepi peminat. Cita rasanya yang khas dan unik menjadi daya tarik bagi para pecinta coffee untuk selalu menikmatinya. Rasanya yang lembut dengan keasaman yang menyegarkan, serta aroma yang kompleks dengan sentuhan bunga, buah-buahan, dan rempah-rempah membuat eksistensi coffee arabica dari masa ke masa tidak pernah redup. Inovasi dalam dunia coffee telah menghasilkan beragam rasa dan kreasi yang menggugah selera. Seperti halnya Inovasi jenis coffee arabica memiliki potensi besar untuk menghadirkan pengalaman minum coffee yang lebih beragam dan menarik.
Coffee Arabica Blitar menjadi salah satu produk hasil inovasi jenis coffee arabica Perkebunan Coffee De Karanganjar. Arabica Blitar memiliki kekhasan cita rasa asam dan citrus serta memiliki aroma bunga jasmine atau melati. Cita rasa citrus pada Arabica Blitar menambah keunikan rasa coffee yang dipadukan dengan rasa buah-buahan yang memiliki asam ringan dan aroma segar. Cita rasa pada coffee Arabica Blitar ini didukung oleh faktor biji coffee yang tumbuh di daerah lereng Gunung Kelud. Selain itu, aroma jasmine atau melati yang terdapat pada Arabica Blitar memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri. Aroma jasmine dalam coffee yang dihasilkan selama proses pengolahan dan penyimpanan memberikan sensasi baru dalam pengalaman menyeduh dan menikmati coffee.
Coffee dengan aroma jasmine atau melati juga memiliki beragam manfaat di antaranya: 1) memberikan pengalaman rasa yang unik karena aroma jasmine menjadikan coffee yang diseduh beraroma khas; 2) aroma jasmine yang menenangkan memberikan efek relaksasi dan dapat menjadi aromaterapi sehingga dapat membantu meredakan kecemasan, meredakan stress, dan membantu memperbaiki mood atau suasana hati; dan 3) memberikan pengalaman baru dalam menikmati coffee sehingga cocok bagi para pecinta coffee single origin. Namun, perlu diingat bahwa manfaat tersebut lebih condong pada pengalaman sensorik dan estetika dalam menikmati coffee.
Coffee Arabica Blitar  sangat cocok bagi pecinta coffee single origin. Coffee single origin merupakan istilah yang mengacu pada biji coffee yang berasal dari satu lokasi geografis tertentu, seperti satu negara, wilayah, perkebunan, atau bahkan satu petani. Konsep ini menekankan pada asal-usul dan karakter unik yang dapat ditemukan dalam coffee yang tumbuh di suatu daerah tertentu. Ketika biji coffee berasal dari satu lokasi, lingkungan pertumbuhannya dapat memiliki dampak signifikan pada cita rasa dan aroma coffee. Faktor-faktor seperti iklim, tanah, ketinggian tempat tumbuh, dan metode pengolahan biji coffee semua berkontribusi pada karakteristik coffee akhir yang dihasilkan.
Ketika memutuskan untuk mencoba coffee dengan cita rasa citrus dan beraroma jasmine, pastikan Anda mendapatkan biji coffee yang berkualitas tinggi agar pengalaman yang didapatkan dalam menikmati coffee benar-benar membawa Anda pada sensasi aroma jasmine yang melekat dan menenangkan. De Karanganjar Koffieplantage menjadi salah satu pilihan tepat jika Anda menginginkan pengalaman menikmati coffee yang unik dengan kualitas terbaik. Hanya dengan 60 ribuan saja, Anda sudah dapat menikmati produk unggulan De Karanganjar Koffieplantage yaitu Coffee Arabica Blitar.
Â